Usai Hancurkan Solis, Gamboa Tunggu Lopez

Yuriorkis Gamboa
Sumber :
  • i44.tinypic.com

VIVAnews - Pertarungan Yuriorkis Gamboa dengan Juan Manuel Lopez belum juga menunjukkan tanda-tanda bakal digelar dalam waktu dekat ini. Menurut Gamboa situasi ini disengaja oleh promotor Bob Arum .

Gamboa tanpa kesulitan berhasil menghentikan perlawanan Jorge Solis, Minggu 27 Maret. Petinju asal Meksiko itu dibuatnya mencium kanvas lima kali sebelum akhirnya benar-benar menyerah KO pada ronde keempat.

Pertarungan digelar di Boardwalk Hall, Atlantic City, New Jersey, Amerika Serikat. Berkat kemenangan ini, Gamboa pun berhak menyandang gelar juara dunia kelas bulu versi badan tinju dunia WBA dan IBF.

Petinju Puerto Rico, Juan Manuel Lopez, digadang-gadang menjadi lawan Gamboa selanjutnya. Sayang belum ada tanda-tanda duel akan digelar dalam waktu dekat meski kedua petinju sama-sama berbendera Top Rank.

Situasi ini pun dimanfaatkan oleh Gamboa untuk 'menyerang' calon lawannya. Gamboa menuding bahwa langkah ini memang disengaja oleh promotor Bob Arum yang masih ragu dengan kekuatan Lopez.

"Mereka memang sengaja mengulur-ulur waktu pertarungan saya dengan Juan Manuel Lopez karena mereka tahu dia [Lopez] tidak punya apapun yang bisa mengalahkan saya," kata Gamboa (20-0, 16 KO).

Gamboa dan Lopez sebenarnya bernaung di bawah bendera yang sama, Top Rank. Karena itu wajar bila banyak pihak yang menilai Bob Arum- CEO Top Rank- tidak akan kesulitan untuk mempertemukan keduanya.

Bob Arum memang belum memberikan tanggapan mengenai status duel Gamboa vs LOpez. Namun seperti dilansir www.boxingnews24.com, Bob Arum diduga sengaja mengulur waktu agar duel nanti punya gaung yang besar.

Skenario ini diambil karena pamor Lopez yang kini menyandang gelar juara dunia versi WBO dinilai belum sebesar Gamboa. Rencananya Lopez akan menghadapi beberapa petinju lagi sebelum menjajal kekuatan Gamboa.

Gibran Rakabuming Ikuti Arahan Prabowo Subianto Soal Pembatalan Aksi Damai di Gedung MK
Detik-detik Serangan Israel ke Iran (Doc: Fox News)

AS Ngaku Sudah Tahu Israel Akan Serang Iran, Tapi Tidak Setuju

Israel telah mengatakan kepada Amerika Serikat (AS) sebelum melancarkan serangan balasan ke Iran. Namun AS disebut tak setuju.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024