Olimpiade 2012

Dua Asia Mantap di Klasemen Medali

Olimpiade 2012
Sumber :
  • REUTERS/Grigory Dukor

VIVAnews - Hasil membanggakan buat benua Asia terpampang di papan perolehan medali sementara Olimpiade London 2012. China dan Korea Selatan berhasil masuk lima besar sampai Rabu pagi WIB, 8 Agustus 2012.

Kedigdayaan China di cabang tenis meja dan senam membuat mereka semakin kokoh di puncak klasemen dengan perolehan 34 emas, 21 perak dan 18 perunggu. Juara umum Olimpiade Beijing 2008 itu dikuntit ketat oleh Amerika Serikat yang hanya terpaut empat medali emas.

Posisi tiga semakin kukuh digenggam oleh tuan, Inggris Raya. Triathlon, Berkuda, dan dua keping emas dari cabang sepeda membuat Team GB mengemas 22 emas, 13 perak dan 13 perunggu.

Sir Chris Hoy pun mencatatkan sejarah setelah mempersembahkan emas dari cabang sepeda nomor Kierin Putra. Total, atlet berusia 36 tahun itu sudah memberikan enam emas dan satu perak sejak Olimpiade Sydney 2000.

Korsel dengan gagah berada di peringkat empat. Meski hanya mendulang satu emas lewat, Kim Hyeonwoo, di cabang gulat 66 kg Greco-Roman, itu sudah cukup membuat 'Negeri Gingseng' berjarak unggul dua emas dari Rusia di posisi lima.

Satu-satunya wakil Asia Tenggara yang bisa merebut medali pada hari Selasa adalah kontingen Singapura, yang merebut perunggu di cabang tenis meja nomor beregu.

Klasemen Sementara Perolehan Medali Olimpiade 2012:
1. China 34 - 21 - 18
2. Amerika Serikat 30 - 19 - 21
3. Inggris Raya 22 - 13 - 13
4. Korea Selatan 12 - 5 - 6
5. Rusia 10 - 18 - 20
6. Prancis 8 - 9 - 11
7. Italia 7 - 6 - 4
8. Jerman 6 - 14 - 7
9. Kazakhstan 6 - 0 - 1
10. Belanda 5 - 3 - 6

-------------

49. Indonesia 0 - 1 - 1
-------------
55. Malaysia 0 - 1 - 0
55. Thailand 0 - 1 - 0
-------------
61. Singapura 0 - 0 - 2

Sang Rival Pecahkan Rekor Usain Bolt
Pelepasan kontingen Olimpiade 2016 di kantor KOI

Kontingen Olimpiade Indonesia Bertolak ke Brasil Sore Ini

Ada 28 atlet dari 7 cabang olahraga yang terbang ke Rio de Janeiro.

img_title
VIVA.co.id
27 Juli 2016