Chris John Pertahankan Gelar ke-17

Chris Jhon
Sumber :
  • VIVAnews/Nurcholis Anhari Lubis

VIVAnews - Chris John berhasil mempertahankan gelar Super Champion WBA untuk ke-17 kalinya. Itu dipastikan setelah sukses mengalahkan petinju Thailand Chonlatarn Piriyapinyo pada pertarungan di Marina Bay Sands Singapura, Jumat 9 November 2012.

Ini sekaligus menjadi kemenangan ke-48 bagi petinju berjuluk 'The Dragon' tersebut. Chris John sejauh ini sudah turun dalam 50 kali pertarungan. Sementara bagi Chonlatarn ini adalah kekalahan perdananya dari 45 kali penampilan.

Usai laga Chris John mengaku senang bisa mempertahankan gelarnya kembali. Namun dia mengakui hasil tersebut diraih dengan susah payah karena lawan yang dihadapi sangat tangguh.

"Lawan benar-benar tangguh. Saya dipaksa berkerja keras sampai ronde ke-12," kata Chris John.

Kedua petinju bertarung dengan tempo cukup cepat di tiga ronde awal. Itu berakibat penurunan stamina bagi Chris John di ronde kelima.

Untungnya dia bisa bangkit mulai ronde keenam. Memasuki ronde kesembilan Chris John mampu mendominasi sejumlah pukulan mampu bersarang, namun Chonlatarn masih bisa bertahan.

Di ronde pemungkas, Chontalarn yang sadar dirinya tertinggal tampil habis-habisan. Sebuah hook mampu dilayangkan ke wajah Chris John, tapi petinju andalan Indonesia itu masih bisa bertahan dan balik melakukan perlawanan. (umi)

Serahkan Kesimpulan Sidang Sengketa Pilpres, Anies: Semoga MK Beri Keputusan yang Baik
Duel AC Milan vs AS Roma

Prediksi Liga Europa: AS Roma vs AC Milan

Duel AS Roma vs AC Milan dalam Perempat Final Liga Europa leg kedua di Stadion Olimpico, Jumat 19 April 2024, pukul 02.00 WIB. Berikut prediksinya.

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024