Gagal Podium di GP Hungaria, Rosberg Salahkan Ricciardo

Nico Rosberg
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
Perlahan, Red Bull Pangkas Jarak dengan Mercedes
- Hasil buruk diraih oleh pembalap Mercedes, Nico Rosberg, dalam Grand Prix Formula One (F1) Hungaria, Minggu, 26 Juli 2015. Dalam balapan tersebut, Rosberg gagal meraih podium dan hanya finis di posisi delapan.

Tertinggal dari Hamilton, Rosberg Malah Yakin Semakin Kuat
Rosberg menyebut hasil negatif yang diraihnya bukan berasal dari kesalahannya sendiri. Joki Red Bull-Renault, Daniel Ricciardo, dituding Rosberg sebagai biang keladi dari kegagalannya di GP Hungaria.

Menjauh dari Rosberg, Hamilton Puas
Ya, Rosberg dan Ricciardo memang sempat terlibat duel yang menegangkan di GP Hungaria. Saat balapan menyisakan lima putaran, Rosberg dan Ricciardo bersaing demi mendapatkan posisi.

Ketika ingin melewati tikungan pertama, Rosberg mengambil posisi terdalam demi bisa mengungguli Ricciardo. Secara tiba-tiba, Ricciardo melakukan manuver yang cukup ekstrem.

Dia menyalip dari sisi luar dan memepet ban Rosberg. Sempat terjadi gesekan antara mobil Rosberg dan Ricciardo. Alhasil, Rosberg kehilangan kendali dan tertinggal dari Ricciardo.

"Dari pandangan saya, tikungan itu milik saya. Dia menyalip dari sisi luar dan mempertahankan posisinya. Kemudian, dia memepet mobil saya. Hasilnya, sayap depan mobilnya ada di ban belakang mobil saya. Akhirnya saya tergelincir. Itu sangat mengecewakan," kata pembalap asal Jerman tersebut seperti dilansir Crash.

Kegagalan Rosberg meraih podium membuat upayanya mengejar sang rival yang juga rekan setimnya, Lewis Hamilton, kian berat. Saat ini, Rosberg terpaut 21 angka dari Hamilton yang ada di puncak klasemen sementara F1.

"Olahraga kadang bisa menjadi ketat karena di balapan itu saya memiliki kesempatan mengambil banyak poin dari Lewis. Jadi, kejadian ini sangat menyebalkan," ujar Rosberg.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya