Tampil di Kandang, Hendra/Ahsan Bertekad Beri Kado HUT RI

Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan Menang
Sumber :
  • VIVA.co.id/Anhar Rizki Affandi

VIVA.co.id - Pasangan ganda putra terbaik Indonesia, Hendra Setiawan/ Mohammad Ahsan telah mengukuhkan tekadnya untuk tampil menjadi yang terbaik pada gelaran BWF World Championship 2015 mendatang. Duet yang juga merupakan juara dunia 2013 ini akan berupaya mengulang sukses serupa dihadapan publik Istora Senayan pada 10-16 Agustus nanti.

Hendra/Ahsan Atasi Perlawanan Ganda Putra China

Tak ayal, momen turnamen Kejuaraan Dunia yang digelar di Tanah Air ini, akan dijadikan motivasi tersendiri untuk mereka tampil lebih baik lagi. Hal ini tak lain demi bisa mempersembahkan kado terindah bagi perayaan hari Kemerdekaan Indonesia ke-70.

"Beban pasti ada sebagai tuan rumah, tapi tidak ada tekanan. Inginnya jadi juara, sebab tahun depan tidak ada kejuaraan dunia karena ada Olimpiade. Apalagi saya juga belum pernah jadi juara dunia di Indonesia," ujar Hendra yang dilansir situs resmi PBSI ini.

Angga/Ricky Gagal Rebut Emas di New Zealand

Meski demikian, baik Hendra maupun Ahsan tak ingin terlena dengan status sebagai tuan rumah. Mereka tetap terus mengasah kemampuan terbaiknya untuk menghadapi ajang bergengsi tersebut.

"Sejauh ini persiapan sudah maksimal, tinggal bagaimana main di lapangan. Untuk strategi sendiri belum didiskusikan lebih lanjut dengan pelatih," kata  Hendra yang kini memburu gelar juara dunia ketiganya kali ini.

Harapan All Indonesian Final di New Zealand Open Buyar

Sementara itu, menanggapi hasil undian Hendra/Ahsan, sang pelatih, Herry Iman Pierngadi melihat hal ini sebagai sesuatu yang baik.

"Peluangnya bagus, drawing Hendra/Ahsan bagus, tergantung bagaimana besok di lapangan. Jika Hendra/Ahsan bisa lolos dari semifinal, kans juara lebih besar karena memang head-to-head nya selama ini sering kalah dari pasangan Korea atau Tiongkok, dan ini lebih menguntungkan karena kita tuan rumah," ucap Herry.

Sedangkan untuk peluang para ganda lain pelapis Hendra/Ahsan, Herry menuturkan bahwa masing-masing pasangan sudah punya target dan proyeksinya sendiri.

"Saya menargetkan Angga/Ricky bisa lolos ke babak delapan besar atau semifinal karena riilnya seperti itu. Untuk Ade/Wahyu sendiri, karena dari reserve, saya berharap mereka dapat membuat kejutan dengan mengalahkan pemain unggulan," kata pelatih yang hobi mengoleksi aneka burung kicauan ini.

Selain Hendra/Ahsan, skuad ganda putra Merah Putih juga akan diperkuat dua pasangan pelatnas yakni, Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi dan Ade Yusuf/Wahyu Nayaka Arya serta satu pasangan asal PB Djarum, Andrei Adistia/Hendra Aprida Gunawan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya