Rossi Janjikan Perlawanan Ketat pada Marquez dan Lorenzo

Valentino Rossi
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id –
Musim Depan Winglet Dilarang di MotoGP, Ducati Tak Cemas
Valentino Rossi mengaku puas dengan hasil sesi kualifikasi MotoGP Inggris, kemarin. Pembalap Movistar-Yamaha tersebut melihat ada peluang baginya untuk kembali merebut puncak klasemen.

Rossi Tak Sabar Ambil Alih Puncak Klasemen dari Marquez

Dalam sesi kualifikasi yang berlangsung di Sirkuit Silverstone, Rossi hanya mampu menjadi yang tercepat keempat. Kondisi itu akan membuatnya memulai balapan dari baris kedua, dan berada di belakang Marc Marquez, Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa.
Marquez Dipaksa Beradaptasi dengan Cepat di MotoGP Austria


Rossi mengaku cukup puas dengan hasil itu, mengingat dia mengalami jatuh bangun selama melakoni sesi latihan bebas. Dia juga berharap bisa melanjutkan tren selalu naik podium di setiap serinya pada musim ini.


Terlebih, pembalap asal Italia ingin kembali merebut puncak klasemen dari Lorenzo yang sama-sama memiliki 211 poin dari 11 seri yang telah dilakoni. Untuk bisa mewujudkan hal tersebut, dia akan melakukan setingan kembali pada motornya agar melaju lebih cepat.


"Kembali puncak klasemen adalah target, tapi itu akan sulit karena Marc dan Jorge sangat tangguh di lintasan ini. Tapi saya juga gembira dengan kecepatan dan cara saya membalap, penampilan saya tidak terlalu buruk," kata Rossi di situs resmi MotoGP.


"Target kami adalah memulai balapan dari baris kedua, jadi posisi empat adalah oke, tapi kami harus terus bekerja dan mengembangkan beberapa hal untuk balapan. Jadi jika kami ingin bertarung untuk podium maka kami harus sedikit lebih cepat lagi," lanjut dia. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya