Indonesia Siap Jadi Tuan Rumah FIBA U-16 2015

Ilustrasi basket
Sumber :
VIVA.co.id
Tim Basket AS untuk Olimpiade 2016 Nikmati Fasilitas Mewah
- Untuk kali pertama, Indonesia didaulat menjadi tuan rumah kejuaraan bola basket FIBA Asia U-16 Championship 2015. Kejuaraan tersebut bakal dihelat mulai 29 Oktober - 7 November 2015.

Wasit Basket Berhijab Asal Indonesia Tuntut Keadilan

Dalam sebuah kesempatan, Persatuan Bola Basket Indonesia (PERBASI), melakukan sesi temu awak media sekalgius drawing fase grup FIBA Asia U-16 Championship 2015.
Manu Ginobili Dipanggil Timnas Argentina


Bertempat di Red Box Cafe, Jakarta Selatan, acara drawing turut dihadiri oleh Ketua Umum PERBASI, Danny Kosasih, Wakil Ketua Umum PERBASI, dan beberapa perwakilan dari Orginizing Commitee.


16 negara Asia akan ikut ambil bagian di event dua tahunan ini. Indonesia akan bersaing dengan banyak tim kuat seperti China, Cina Taipei, Jepang dan Filipina.


Setelah dilakukan drawing, Indonesia tergabung di Grup B, bersama Cina Taipei, Bangladesh, dan Lebanon. Melihat peta kekuatan di grup ini, Dannya Kosasih mengatakan jika Indonesia punya peluang lolos ke babak 8 besar.


"Lawan terberat kita cuma Cina Taipei. Selain itu kita masih punya kesempatan. Lebanon relatif punya kekuatan seimbang, dan Bangladesh baru kali ini ikut serta di kejuaraan ini," kata Danny kepada wartawan.


"Persiapan kita sejauh ini sudah maksimal. Kita juga sedang mencari pemain yang tingginya 190cm ke atas. Ini dimaksudkan agar kita bisa bersaing di sini. Coba lihat Cina, mereka punya pemain dengan tubuh yang besar-besar. Maka itu, kita sudah kirim surat ke seluruh pengprov, agar bisa cari pemain yang bertubuh tinggi," jelasnya.


Soal peluang, Danny mengatakan, Indonesia ditargetkan bisa mempertahankan prestasi masuk 8 besar seperti yang kali terakhir dicapai, tahun 2011 silam.


"Kita berharap Indonesia bisa mempertahankan prestasi seperti tahun 2011. Ya kalau bisa, tahun ini kita akan push lagi untuk bisa lebih dari itu," tambah Danny.


Adapun venue yang akan dipakai untuk pertandingan ajang ini antara lain, Britama Arena, Kelapa Gading, dan GOR Rawamangun, Jakarta Timur.


Berikut pembagian Grup FIBA Asia U-16 Championship 2015:

Grup A: Jepang, Kuwait, Hong Kong, Malaysia

Grup B: Cina Taipei, Bangladesh, Indonesia, Lebanon

Grup C: Filipina, Bahrain, Korea Utara, Thailand

Grup D: China, India, Korea Selatan, Irak

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya