Kalahkan Pacers, Warriors Melaju dengan 23 Kemenangan

Dua pemain Golden State Warriors, Draymond Green dan Stephen Curry
Sumber :
  • David Richard-USA TODAY Sports
VIVA.co.id
Kenang Kobe Bryant, NBA Perkenalkan Desain Baru Trofi MVP All-Star
- Shooting Guard Golden State Warriors, Klay Thompson, membuat 39 poin saat melawan Indiana Pacers pada Selasa malam, 8 Desember 2015 waktu setempat. Warriors mendominasi pertandingan dengan 131-123, kemenangan ke-23 sejak awal musim.

LA Lakers Resmi Berikan Kontrak Reguler pada Stanley Johnson

Dilansir dari
Patung Kobe Bryant dan Putrinya Didirikan di Lokasi Kecelakaan
NBA pada Rabu, 9 Desember, Pacers merupakan salah satu tim terbaik di Wilayah Timur, yang sempat dijagokan untuk menghentikan rekor tak terkalahkan Warriors. Namun, kenyataan memperlihatkan bahwa juara NBA musim lalu itu masih terlalu kuat.


"Kami mengatasi akhir pertandingan dengan lebih baik. Kami mendapat keunggulan dua digit," kata bintang Warriors, Stephen Curry. Warriors membuat kemenangan tampak mudah, dengan penampilan luar biasa di Indianapolis.


Mereka kini telah mengumpulkan total 27 kemenangan beruntun sejak musim lalu. Capaian itu menyamai rekor kemenangan terpanjang kedua dalam sejarah NBA yang dibuat Miami Heat pada musim 2012-2013. Warriors kini berharap bisa memecahkan rekor Los Angeles Lakers.


Lakers mencatatkan 33 kemenangan beruntun pada musim 1971-1972. Rekor itu belum pernah tersentuh selama lebih dari tiga dekade. Warriors juga punya kesempatan memecahkan rekor kemenangan tandang beruntun, yang dipegang New York Knicks sejak 1969-1970.


Warriors sudah menyamai rekor 13 kemenangan tandang beruntun Knicks, hanya butuh satu lagi untuk melampauinya. Thompson menjadi bintang pada Selasa malam, mencatat poin tertinggi dalam satu pertandingan musim ini.


Sementara itu, Curry yang sebelumnya berkali-kali menjadi penyelamat Warriors, hanya membuat 29 poin, 10 assist, tujuh rebound dan tiga tembakan tiga poin. Tapi, dia kini menyamai rekor Rashard Lewis, yang membuat rekor NBA dengan mencetak poin pada 87 pertandingan beruntun. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya