Sebelum ke India, Hendra/Ahsan akan 'Pemanasan' di Thailand

Pasangan ganda putra Indonesia, Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan
Sumber :
  • REUTERS/Nyimas Laula

VIVA.co.id - Demi memantapkan persiapan menuju Kualifikasi Piala Thomas 2016, duet ganda putra terbaik Merah Putih, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan dipastikan akan ambil bagian di ajang Thailand Masters Grand Prix Gold 2016.

Jadwal Laga Tim Bulutangkis Indonesia di Olimpiade Kamis Ini

Dalam turnamen ini, para kontestan akan memperebutkan total hadiah senilai 120 ribu Dollar AS dan digelar pada 8-13 Februari 2016 di stadion Nimibutr, Bangkok.

Meski hanya kejuaraan berlabel Grand Prix Gold, namun Hendra/Ahsan tetap dituntut  tampil maksimal. 

“Turnamen ini menjadi pemanasan buat Hendra/Ahsan. Mereka adalah tipe pemain yang tidak bisa absen bertanding terlalu lama, paling tidak satu bulan ada satu pertandingan,” jelas Herry Iman Pierngadi, Kepala pelatih ganda putra PBSI kepada BadmintonIndonesia.

Selain itu, duo berperingkat 2 dunia ini juga akan menjadi andalan utama setelah wakil pelatnas di sektor ganda putra lainnya dipastikan absen berlaga.

Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi yang menjadi anggota tim Kualifikasi Piala Thomas 2016, difokuskan untuk persiapan kejuaraan yang berlangsung di Hyderabad, India, 15-21 Februari 2016 tersebut. Sedangkan Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf tak tanding karena Ade sedang sakit.

“Angga/Ricky kami persiapan untuk Kualifikasi Piala Thomas, disamping itu, kondisi Angga yang baru sembuh dari demam berdarah, juga belum kembali seratus persen. Namun utamanya adalah supaya mereka siap dan fokus di Kualifikasi Piala Thomas,” tutup pelatih yang akrab disapa Herry IP itu.

Jadwal Pertandingan Indonesia di Olimpiade Hari ke-6
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

Hendra Setiawan Ungkap Rencana Masa Depan Kariernya

Banyak kalangan berasumsi Hendra akan gantung raket usai Olimpiade Rio

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016