Rosberg: Pembatasan Komunikasi Radio Berikan Tantangan Lebih

Pembalap Mercedes, Nico Rosberg
Sumber :
  • REUTERS/Juan Medina

VIVA.co.id – Pembalap Mercedes, Nico Rosberg, memberikan pendapatnya mengenai pembatasan radio selama 2016. Menurutnya, hal tersebut membuat tim dan pembalap tidak akan pernah merasakan balapan yang sempurna.

Lewis Hamilton Akui Progres McLaren

Hasil itu sudah dirasakannya saat GP Eropa dua pekan lalu. Rosberg dan rekan setimnya, Lewis Hamilton, mengalami masalah pada mesin dan mereka dibuat kesulitan karena timnya tidak boleh memberikan solusi lewat radio.

Beruntung, Rosberg dengan cepat mengatasi masalahnya dan keluar sebagai yang tercepat di Sirkuit Baku. Sedangkan Hamilton harus susah payah memecahkan masalahnya dan mengakhiri balapan di urutan kelima.

Lewis Hamilton Khawatir Mercedes Kalah Saing di F1 2023

"Mengenai masalah di Sirkuit Baku, tidak banyak yang Anda bisa ubah. Termasuk jika terdapat masalah dengan pengaturan," ujar Rosberg seperti dilansir Crash.

"Tujuan dari aturan itu adalah untuk memberikan tantangan yang lebih untuk tim dan juga pembalap. Sebagai tim, Anda juga harus memastikan bahwa para pembalap memiliki semua opsi yang tersedia di luar sana, yang mana itu tidak mudah untuk mencapai 100 persen sempurna." 

Lewis Hamilton Masih Betah di Mercedes, Meski Mobilnya Kalah Kencang

Pembalap Mercedes itu kini masih memimpin perolehan poin sementara dengan 141 poin. Di bawahnya ada Hamilton dengan selisih 24 poin.

(mus)

Pembalap Red Bull Racing, Max Verstappen

Mercedes Siap Tantang Max Verstappen di F1 GP Qatar

Max Verstappen menempati pole position dalam F1 GP Qatar yang berlangsung, besok. Dia akan diikuti oleh dua pembalap Mercedes, George Russel dan Lewis Hamilton.

img_title
VIVA.co.id
7 Oktober 2023