Giliran Tommy Sugiarto Terdepak dari Olimpiade 2016

Tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto
Sumber :
  • REUTERS/Marcelo del Pozo

VIVA.co.id – Harapan Indonesia untuk merebut medali emas dari cabang bulutangkis semakin mengecil. Sekarang, giliran Tommy Sugiarto yang tersingkir dari Olimpiade 2016 pada babak 16 besar hari Senin, 15 Agustus 2016 atau Selasa dini hari WIB.

Tragis, Penghancur Raja Bulutangkis Gagal Juara German Open 2022

Wakil Indonesia di nomor tunggal putra itu secara mengejutkan tumbang 13-21, 21-14, dan 16-21 dari unggulan 13 asal Inggris Raya, Rajiv Ouseph.

Sempat unggul jauh 9-2 pada game pertama, Tommy kehilangan kendali sehingga kecolongan 10 poin beruntun. Sejak itu, Ouseph pun terus memimpin sampai menang 21-13.

Tragis, Raja Bulutangkis Dunia Tersingkir dari German Open 2022

Pada game kedua, Tommy tampil lebih tajam dan mencetak poin demi poin. Unggulan kedelapan itu pun berhasil memaksa pertandingan berlanjut ke game ketiga setelah menang 21-14 di game dua.

Game penentuan berjalan dengan seru, Tommy dan Ouseph sama-sama saling mengejar poin sampai imbang di angka 15-15. Setelah itu, Ouseph tampil lebih baik dengan memanfaatkan kesalahan Tommy. Game ketiga pun direbutnya dengan skor 21-16.

Tragis, Juara All England Hancur di Semifinal German Open 2022

Hasil ini membuat Indonesia hanya menyisakan satu wakil saja yaitu Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir di nomor ganda campuran yang akan menghadapi pasangan nomor satu dunia, Zhang Nan/Zhao Yunlei.

Sebelumnya, ganda putri Indonesia, Nitya Krisinda Maheswari dan Greysia Polii lebih dulu tersingkir setelah kalah dari pasangan China, Tang Yanting/Yu Yang, dua game langsung 11-21 dan 14-21.

Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai

Penghancur Praveen/Melati Juara German Open 2022, China Hancur Lebur

Penghancur Praveen/Melati, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai tampil mengerikan di final German Open 2022. China dibikin hancur lebur.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2022