Brasil Rebut Emas, Ini Klasemen Olimpiade Rio 2016

Brasil merebut medali emas Olimpiade 2016
Sumber :
  • REUTERS/Leonhard Foeger

VIVA.co.id – Perhelatan Olimpiade Rio de Janeiro 2016 sudah memasuki tahap akhir. Pergerakan di klasemen medali semakin menarik untuk disimak.

Mengerikan, Jerman Cukur Habis Liechtenstein 9 Gol

Tuan rumah Brasil berhasil menambah medali emas dari cabang sepakbola. Neymar dan kawan-kawan menekuk Jerman 5-4 lewat adu penalti, usai bermain imbang 1-1 selama 120 menit.

Raihan emas pertama Brasil di sepakbola ini membuat tuan rumah menempati posisi 13 di klasemen medali. Brasil meraih total 17 medali, dengan rincian 6 emas, 6 perak, dan 5 perunggu.

Timnas Jerman Ingin Tutup 2021 dengan Catatan Positif

Sementara itu, Jerman yang meraih medali perak ada di posisi 5. Mereka sudah mengumpulkan 16 emas, 10 perak, dan 14 perunggu.

Nigeria merebut medali perunggu di cabang sepakbola, usai mengalahkan Honduras 3-2. Ini merupakan raihan medali pertama Nigeria di Olimpiade 2016, dan membuat tim asal Afrika ini menempati posisi 75.

Alasan Wonderkid Bayern Munich Pilih Timnas Jerman Ketimbang Inggris

Posisi pertama masih ditempati Amerika Serikat, dengan 40 medali emas, 36 perak, dan 35 perunggu. Sedangkan Indonesia ada di peringkat 43 dengan 1 emas dan 2 perak.

Pemain Liechtenstein, Jens Hofer menghajar Leon Goretzka

Detik-detik Mengerikan Pemain Timnas Jerman Kena Tendangan Brutal

Gelandang Timnas Jerman, Leon Goretzka terkapar di kotak penalti setelah kena tendangan brutal pemain Liechtenstein

img_title
VIVA.co.id
12 November 2021