JIExpo Criterium, Balap Sepeda Malam Hari dan Rekor MURI

Jumpa pers JIExpo Criterium 2016.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Edwan Ruriansyah

VIVA.co.id – Untuk kali kedua setelah 2014, PT Jakarta International Expo (JIExpo) kembali menggelar event balap sepeda JIExpo Criterium. Ada yang unik dari event internasional ini yakni digelarnya balap sepeda malam hari (the cycling night race) dan masuk dalam rekor Museum Rekor Indonesia (MURI).

Bernard van Aert Tambah Wakil Indonesia di Olimpiade 2024

"Pada 2014, JIExpo Criterium masuk rekor MURI sebagai event balap sepeda yang diikuti lebih dari 1.000 peserta. JIExpo Criterium 2016 juga kembali menggelar balap sepeda malam hari," kata Prajna Murdaya, Ketua Penyelenggara JIExpo Criterium 2016 dalam jumpa pers di kawasan JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat 2 September 2016.

JIExpo Criterium 2016 akan digelar di lintasan balap Arena JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, 29-30 Oktober 2016 mulai pukul 08.00 WIB sampai malam. Event ini mempertandingkan 18 kategori. Balapan malam mempertandingkan kategori Men's International dan Executive.

17 Atlet Indonesia Pastikan Tiket ke Olimpiade 2024, Berikut Daftarnya

Sebagai event internasional, JIExpo Criterium 2016 akan diikuti sejumlah pembalap top dari beberapa negara yakni Amerika Serikat, Eropa, peserta World Tour, para peraih medali SEA Games, serta beberapa negara ASEAN. Tak ketinggalan para pembalap top Tanah Air.

Kompetisi JIExpo Criterium 2016 digelar dalam suasana festival yang diisi berbagai acara hiburan, bazaar dan pameran bertema gaya hidup bersepeda. Beberapa komunitas sepeda pun dilibatkan dalam acara ini. "Event ini juga menjadi pestanya penggemar dan pencinta sepeda," lanjut Prajna.

Indonesia Berpeluang Kirim Atlet Balap Sepeda ke Olimpiade 2024

Saat ini, panitia sedang membuka pendaftaran peserta, baik nasional maupun internasional. Informasi pendaftaran bisa diakses di www.jiexpocriterium.com. Untuk menggairahkan peserta, penyelenggara menaikkan hadiah total menjadi Rp300 juta.

Bantu Pembibitan

Kompetisi diharapkan memunculkan bibit-bibit baru atlet. Demikian pula yang dibidik pihak penyelenggara JIExpo Criterium 2016. Event yang didukung Federasi Balap Sepeda Dunia (UCI) dan Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) ini diharapkan mampu melahirkan bibit-bibit baru pembalap nasional.

"Kami berharap JIExpo Criterium 2016 juga ikut membantu pembibitan atlet," ujar Dito Ariotedjo, Ketua Umum ISSI Pengurus Provinsi DKI Jakarta.

JIExpo Criterium 2016 akan mempertandingkan 18 kategori yang terbagi dalam beberapa kelas dari jenis sepeda, kelompok umur hingga amatir dan profesional. Diharapkan dengan semakin banyaknya event balap sepeda di Tanah Air akan melahirkan pembalap andal yang terasah dalam kompetisi internasional.

Kali ini, panitia menargetkan event diikuti minimal 800 peserta. Diprediksi juga akan ada 20.000 pengunjung dalam acara selama 2 hari itu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya