Dipimpin Pelatih Cantik Rusia, Renang Indah Tatap SEA Games

Seleknas Renang Indah PB PRSI
Sumber :
  • VIVA.co.id/Donny Adhiyasa

VIVA.co.id – Sebanyak 26 atlet mengikuti seleksi nasional renang indah untuk proyeksi SEA Games 2017 Malaysia dan Asian Games 2018, yang berlangsung di Kolam Renang GOR Simprug Pertamina, Jakarta, Senin 23 Januari 2017.

Kisah Inspiratif Jonatan Christie, Atlet Bulutangkis yang Bangun Masjid dari Dana Bonus Asian Games

Seleknas yang digelar Pengurus Besar Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PB PRSI) ini dipimpin Komisi Teknik Renang Indah, Ragil Sugirestu, Shelvy Melowa dan Dhanisa serta Sabihisma Arsyi.

Hadir pula Wisnu Wardhana selaku Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) serta Fitrah Utami dan Wakil Sekjen Robert Francis Gumulya. Seleknas ini juga langsung dipimpin pelatih asal Rusia, Anna Nasekina yang pernah lima kali juara dunia dan juara Eropa renang indah. Anna merupakan pelatih timnas renang indah  Indonesia  persiapan SEA Games 2017 Kuala Lumpur dan Asian Games 2018 Jakarta.

Kritik untuk Pelaksanaan Munas Pengurus Besar Taekwondo Indonesia

"Alasan pemilihan Anna karena telah berpengalaman dan Rusia merupakan langganan juara untuk renang indah. Anna juga sudah kenal karakter Indonesia karena pernah melatih di Yogyakarta," papar Wisnu Wardhana.

Seleknas Renang Indah PB PRSI

Eunhyuk Super Junior: Banyak Memori Indah Terukir di Indonesia

Rencananya, Anna akan memilih 10 dari 26 atlet yang mengikuti seleknas. 26 Atlet terdiri dari beberapa daerah seperti Yogyakarta (9 atlet), DKI Jakarta (6), Jawa Timur (4), Sulawesi Selatan (3), Kalimantan Timur (2), Jawa Tengah dan Jawa Barat masing-masing 1 atlet.

Selama 2 hari di Jakarta, para atlet mengikuti beberapa tes seperti kemampuan dasar renang indah, kecepatan berenang, tes fisik, tes routine, fleksibilitas dan improvisasi.

Yang menarik, di hari kedua mereka juga akan mengikuti psikotes di House of Arsenia sebanyak 16 atlet terpilih.

"Dari 16 atlet yang psikotes akan kita umumkan 10 atlet yang berhak masuk pelatnas," ujar Shelvy. Dijadwalkan, pengumuman akan berlangsung di Kolam Renang Simprug, Selasa 24 Januari 2017 pukul 13.00 WIB.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya