Aspac Harus Akui Kekuatan Pelita Jaya

Pemain Pelita Jaya Energi Mega Persada, Dimas Aryo Dewanto
Sumber :
  • Iblindonesia.com

VIVA.co.id – Pelita Jaya sukses mengalahkan W88 News Aspac Jakarta, di seri kelima IBL, Sabtu malam di Britama Arena. Faisal Julius cs menang dengan skor 71-60.

Ada Pelita Jaya, Ini 4 Tim yang Lolos ke Putaran 2 Kualifikasi BCL Asia di Jakarta

Keperkasaan Pelita Jaya sudah terlihat sejak kuarter pertama. Skor dengan margin yang cukup jauh menjadi penutup kuarter awal ini, Pelita Jaya unggul 16-4.

Aspac sempat tampil impresif di kuarter kedua. Perbaikan performa di lapangan membuat skuat besutan AF Rinaldo ini bisa mencetak 15 poin, sedangkan Pelita Jaya 19 angka.

Susul Pelita Jaya, Prawira Harum Bandung Tembus Putaran 2 Kualifikasi BCL Asia

Kuarter tiga menjadi momentum di mana Aspac bisa mencetak angka lebih banyak dari Pelita Jaya. Aspac mencetak 24 angka, dan Pelita Jaya hanya 15 poin.

Tapi hal itu tak bisa dipertahankan Aspac, kembali mencetak angka lebih sedikit dari Pelita Jaya. Pertandingan pun berakhir dengan skor 71-60 untuk kemenangan Pelita Jaya.

Pelita Jaya Pastikan Tiket ke Putaran 2 Kualifikasi BCL Asia di Jakarta

Martavious Irving menjadi pencetak poin terbanyak di laga ini dengan 23. Sementara dari kubu Aspac, pemain yang paling banyak menyarangkan bola ke dalam jaring adalah Andakara Prastawa Dhyaksa.

Meski kalah, Aspac masih berada di puncak klasemen sementara Divisi Putih dengan 17 poin dari 10 pertandingan, ditempel Pelita Jata di posisi kedua yang berselisih satu poin.

Pemain Pelita Jaya Bakrie Kevin McDaniels

Pelita Jaya Bekap Wakil Malaysia di BCL Asia, Eks Pemain Houston Rockets Jadi Sorotan

Pelatih Pelita Jaya Bakrie Jakarta Johannis Winar melempar pujian untuk pemainnya Kevin McDaniels yang tampil gemilang pada kemenangan tim di laga BCL Asia.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024