Lolos ke Babak II, Praveen/Debby Waspadai Pasangan Korea

Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Debby Susanto
Sumber :
  • Twitter/@INABadminton

VIVA.co.id – Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Debby Susanto, sukses melaju ke babak II Singapore Open Super Series 2017. Praveen/Debby mengalahkan pasangan asal Malaysia dan Indonesia, Mohamad Arif Abdul Latif/Rusydina Antardayu Riodingin, 21-15 dan 22-20, dalam 28 menit.  

Kisah Inspiratif Jonatan Christie, Atlet Bulutangkis yang Bangun Masjid dari Dana Bonus Asian Games

Mereka kemudian akan menantang pasangan Korea, Choi Solgyu/Chae Yoo Jung. Jordan/Debby mengaku akan lebih waspada di lapangan ketika bertemu pasangan Korea tersebut.

Pasalnya, rekor pertemuan mereka saat ini tertinggal 1-2. Jordan/Debby kalah di China Open 2016 dan kemudian membalasnya di Hong Kong Open 2016 lalu. Terakhir di Malaysia Open 2017, pekan lalu, Jordan/Debby kalah 12-21, 21-14 dan 19-21.

“Lawan Korea ini kami harus lebih waspada. Yang pasti kami akan berusaha lebih baik lagi dari pertemuan sebelum-sebelumnya. Peluang pasti ada, tapi kami berpikir step by step aja,” kata Debby dikutip dari badmintonindonesia.

Meet Rudy Hartono, the Indonesian Badminton Maestro

Sejauh ini baru, Jordan/Debby yang lolos ke babak II. Beberapa pebulutangkis Indonesia masih akan bertanding hari ini. Mereka adalah Anggia Shitta Awand/Ni Ketut Mahadewi Istarani yang akan melawan ganda putri Malaysia, Mei Kuan Chow/Lee Meng Yean.

Kemudian tunggal putra Jonathan Christie akan menantang pebulutangkis Jerman, Marc Zweibler. Lantas ganda putra, Hendra Gunawan/Markis Kido akan menantang pasangan Denmark, Mathias Boe/Carsten Mogensen. (one)

Penampakan GOR Banthong yang Ingin Dijual Mantan Mertua Kurnia Meiga untuk Biaya Pengobatan
Olimpiade Paris 2024

17 Indonesian Athletes Qualify for the 2024 Paris Olympics

Indonesia is adding more athletes who will compete in the 2024 Paris Olympics. The latest from Cycling sector, named Bernard Benyamin Van Aert.

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024