Jadi Raja MotoGP AS, Ini Kata Marc Marquez

Pembalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez
Sumber :
  • Twitter/@marcmarquez93

VIVA.co.id – Tak perlu diragukan lagi jika Marc Marquez adalah penguasa MotoGP Amerika Serikat (AS). Pembalap andalan Tim Repsol Honda berhasil menjadi yang tercepat di seri MotoGP AS, yang digelar di Circuit of The Americas, Senin 24 April 2017 dini hari WIB.

Maverick Vinales Cetak Sejarah yang Tak Pernah Diraih Valentino Rossi, Ada Andil Suzuki

Marquez keluar sebagai juara di seri MotoGP AS 2017, dengan catatan waktu tercepat 43 menit 58,770 detik. Gelar juara MotoGP AS 2017 adalah yang kelima kalinya secara beruntun diraih pembalap asal Spanyol di seri yang sama, sejak tahun 2013.

Usai balapan, Marquez rupanya tak terlalu memikirkan kesuksesan kelimanya di seri MotoGP AS. Kegembiraan rupanya bukan sukses meraih gelar kelima di MotoGP AS, melainkan comeback dari kegagalan di seri MotoGP Argentina awal April 2017.

Valentino Rossi Gagal, Maverick Vinales Sukses

(Baca Juga: Marquez Tercepat di MotoGP Amerika Serikat)

Saat itu, Marquez gagal finis akibat terjatuh saat race baru berjalan tiga lap. Bukan hanya itu, kemenangan di seri MotoGP AS adalah gelar juara pertama Marquez di MotoGP 2017. Sebab, di seri pertama MotoGP Qatar, Marquez hanya finis di posisi keempat.

Meyakini Kebangkitan Marc Marquez di MotoGP Spanyol 2024

"Ini adalah kemenangan yang sangat penting setelah (kegagalan) di Argentina. Sangat penting untuk kembali dengan cara terbaik dengan kemenangan," ujar Marquez dikutip Crash.net.

"Ini adalah balapan yang sulit, karena suhu jauh lebih tinggi dari kemarin. Saya katakan kepada mekanik saya, 'saya ingin pergi ke depan dengan keras'," katanya.

Berkat kemenangan ini, Marquez berhasil menempati posisi ketiga klasemen pembalap dengan raihan 38 poin, di bawah duo rider Tim Yamaha Movistar, Maverick Vinales dan Valentino Rossi.

Catatan poin Marquez terpaut 12 poin dengan Vinales di posisi kedua, dan 18 poin dengan Rossi yang bercokol di posisi puncak.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya