Satria Muda Paksa Pelita Jaya Lakoni Gim Ketiga

Satria Muda Vs Pelita Jaya
Sumber :

VIVA.co.id – Duel sengit tersaji dalam gim kedua IBL Finals yang menyaji pertarungan tuan rumah Satria Muda Jakarta kontra Pelita Jaya Jakarta, Sabtu malam WIB, 6 Mei 2017. Satria Muda berhasil menang 83-63 atas Pelita Jaya. Hasil ini membuat Satria Muda menyamakan agregat menjadi 1-1 dan pemenang IBL 2017 ditentukan di gim ketiga.

Tampil di BCL Asia, Prawira Harum Bandung Harapkan Dukungan Masyarakat Indonesia

Laga yang dihelat di Britama Arena Sportsmall, Kelapa Gading, Jakarta berlangsung sengit. Pelita Jaya (PJ) yang menang pada gim pertama 63-57 di Bandung termotivasi untuk segera mengunci gelar juara. Sementara itu, Satria Muda (SM) tak malu di depan para pendukung setianya.

Memulai laga dengan deretan starter andalan, PJ dan SM langsung tampil menekan. Aksi memukau Jewell Tyreek jadi kunci serangan SM, sedang PJ menempatkan Irving Martavious sebagai pembeda.

Jakarta Tuan Rumah Liga Champions Asia Basket 2024

Hasilnya, kuarter pertama PJ mampu unggul 16-11 berkat dominasi apik Kobe White. Situasi ini pun jadi pelecut semangat SM untuk bangkit.

Mulai memasukan sejumlah pelapis, SM terus berupaya melancarkan sejumlah tusukan bahaya ke pertahanan PJ. Sayang, sejumlah kelengahan pemain SM justru dimanfaatkan PJ untuk mepertahankan keunggulan, 39-32 dari skuat tuan rumah di kuarter kedua.

Harapan Perbasi kepada Pelita Jaya dan Prawira Bandung yang Mentas di Liga Champions Asia Basket

Masuk kuarter ketiga, SM mulai tak terbendung. Sumbangan sepasang 3 points Smith Carlos, Juan Laurent dan Jewell menjadikan raihan angka SM melesat melampaui PJ, 54-48.

Dalam kuarter penentuan, laju kencang SM makin tak terbedung PJ. Dan Juan Laurent pun menjadi bintang dengan lesakan tiga kali tembakan 3 point yang membantu SM menuntaskan kemenangan dengan skor 83-63.

Seperti yang diketahui, gim ketiga akan dihelat pada Minggu, 7 Mei 2017 mendatang di Britama Arena.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya