Keberanian Zarco Ingatkan Marquez pada Debutnya di MotoGP

Debutan MotoGP 2017, Johann Zarco.
Sumber :
  • REUTERS

VIVA.co.id – Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez mengaku terkesan dengan penampilan Johann Zarco pada MotoGP 2017. Pembalap Monster Yamaha Tech 3 itu membuatnya teringat waktu debut di ajang adu balap motor paling bergengsi di dunia.

DItuduh Menghianati Fabio Quartararo, Ini Ungkapan Johann Zarco

Zarco memang tidak mampu menyelesaikan lomba saat debut di MotoGP Qatar. Tapi, dia mampu menjadi pembalap tercepat kelima saat turun di MotoGP Argentina.

Hasil yang sama didapatnya saat turun di balapan MotoGP Amerika Serikat. Dan teranyar, yakni MotoGP Spanyol dia menjadi pembalap tercepat keempat.

Johann Zarco Sabet Pole Position MotoGP Inggris 2022, Vinales Kedua

"Zarco sudah mampu tampil impresif ketika di Qatar, dan di Spanyol dia bertarung untuk menempati posisi kedua, dalam tiga lap terakhir dia terus menekan saya," tutur Marquez, seperti dikutip dari Autosport.

"Dia mengingatkan saya ketika baru mulai membalap di MotoGP. Sangat agresif, terus mencoba menekan dan memberi kewaspadaan kepada lawan, tetapi pada akhirnya dia akan belajar," kata dia.

Fabio Quartararo Juara MotoGP Jerman 2022

Gaya membalap Zarco terkenal ofensif. Bahkan pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi sempat mengeluhkannya yang dianggap terlalu sembrono saat hendak menyalip.

Pembalap Pramac Ducati Johann Zarco

Johann Zarco Juara MotoGP Australia 2023, Akhiri Penantian 2533 Hari

Pembalap Pramac Ducati Johann Zarco sukses menjadi juara MotoGP Australia 2023. Ini menjadi momen bersejarah bagi pembalap asal Prancis tersebut.

img_title
VIVA.co.id
21 Oktober 2023