Ingin 'Comeback' di Aragon, Syarat Ini Harus Dipenuhi Rossi

Pembalap Yamaha, Valentino Rossi
Sumber :
  • Crash.net

VIVA.co.id – Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, merasa siap untuk kembali membalap usai mendapatkan cedera parah, awal bulan ini. Pembalap asal Italia itu berhasrat untuk mengaspal di MotoGP Aragon.

Valentino Rossi Gagal, Maverick Vinales Sukses

Perkembangan Rossi memang menunjukkan hal yang positif setelah menjalani terapi. Jika sebelumnya dia diperkirakan absen setidaknya satu bulan, kini dia menyatakan siap membalap hanya dalam waktu 22 hari.

Namun, hal itu masih menjadi tanda tanya. Sebab, kondisi pembalap 38 tahun itu masih akan dilihat kembali usai menjalani latihan bebas pertama di Sirkuit Aragon, akhir pekan ini.

Setelah latihan bebas pertama, tim dokter akan memeriksa kembali apakah Rossi benar-benar siap untuk kembali mengaspal. Syarat itu harus dipenuhi oleh Rossi jika ingin membalap. Jika tidak, dia harus menunggu hingga pertengahan Oktober ketika berlaga di MotoGP Jepang.

Tentunya kesempatan ini disambut dengan gembira oleh sang pembalap. Dia merasa sudah tidak sabar untuk bisa membalap kembali dan mengejar ketertinggalan poinnya.

Setim dengan Pembalap Indonesia Sean Gelael di WEC 2024, Begini Pengakuan Valentino Rossi

"Saya sangat beruntung, kemarin saya menjalani tes yang cukup baik dengan motor saya di Misano. Hanya saja, hujan akhirnya menghentikan saya setelah beberapa putaran. Tes itu sangat positif dan saya ingin berterima kasih pada tim dokter yang telah menemukan solusi terbaik untuk mengurangi rasa sakit yang saya rasakan," ujar Rossi dalam situs resmi Yamaha MotoGP.

"Saya masih sedikit merasakan sakit. Tapi akhirnya saya memutuskan untuk turun di Aragon. Tapi, keputusan untuk membalap diambil setelah saya melakoni FP1. Jika positif, saya akan membalap di sana," ujarnya menambahkan. (mus)

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales

Maverick Vinales Cetak Sejarah yang Tak Pernah Diraih Valentino Rossi, Ada Andil Suzuki

Maverick Vinales menjadi pemenang dalam MotoGP Amerika, Senin 15 April 2024 dini hari WIB. Pembalap Aprilia itu pun berhasil menorehkan rekor yang tak pernah diraih Rossi

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024