Beranda Login
img_title

Soetrisno Bachir

politikus
10 April 1957
s/d
Sekarang
img_title img_title
Sukses jualan batik Pekalongan mengantarkannya ke pentas nasional. Ia didapuk untuk memimpin Partai Amanat Nasional hingga ditunjuk Presiden Jokowi menjadi ketua Komite Ekonomi dan Industri Nasional.

Kesuksesannya diraih dengan kerja keras. Banyak tantangan yang dihadapinya dan bisa diselesaikan dengan baik.Jualan batik Pekalongan adalah langkah awal ia menuju bisnis lainnya. Mulai properti hinga media. Sukses sebagai pengusaha ia tak lupa membantu pihak yang memerlukannya.

Soetrisno Bachir, lebih akrab disapa Soetrisno atau SB, lahir di Pekalongan, Jawa Tengah, 10 April 1957. Ia berasal dari keluarga pedagang. Keluarganya sendiri anggota Muhammadiyah, tetapi ia memiliki garis keturunan NU dari pihak ayahnya.

Soetrisno banyak menghabiskan waktunya di Pekalongan. Mulai dari sekolah dasar hingga perguruan tinggi. Sebelumnya, ia pernah kuliah di Fakultas Ekonomi Universitas Trisakti, Jakarta, tapi tidak selesai. Ia menuntaskan kuliahnya di Fakultas Ekonomi Universitas Pekalongan (Unika), Jawa Tengah.

Saat kuliah, pada 1976, ia pun mencoba mempraktikkan ilmu ekonominya. Ia berjualan batik, produk khas Pekalongan. Ia sudah mulai usaha pada usia 19 tahun. Usaha batiknya ia jalani selama empat tahun.

Setelah itu, pada 1981, ia bersama sang kakak, Kamaluddin Bachir, membangun usaha baru di bidang properti. Ia mendirikan Ika Muda Group yang bergerak dalam bidang properti. Dengan grup itu pula dia merintis usaha di bidang surat kabar.

Soetrisno kemudian mengembangkan bisnis lainnya di berbagai bidang; eksport-import, biro perjalanan, perkebunan, tambak udang, cold storage and processing, industri rotan, dan hatchery.

Sukses di dunia bisnis, ia coba terjun ke dunia politik. Awalnya, hanya sebagai donatur seperti sebelum-sebelumnya menjadi pemberi dana pada setiap kegiatan sosial dan keagamaan.

Dalam politik, ia banyak membantu kegiatan Partai Amanat Nasional (PAN). Ia selalu hadir di samping untuk membantu finansial kegiatan dan kampanye pemilu 1999. Setelah kepemimpinan Amien Rais berakhir pada 2005, ia diminta menjadi ketua umum PAN.

Sebagai seorang pengusaha, SB awalnya tidak terlalu menunjukkan minat yang besar ketika diminta ikut bersaing dalam kongres PAN menggantikan Amien. Tapi, dia selalu ingat pesan ibunya yang menatakan agar selalu membantu Pak Amien.

Selain pesan ibunya, ia juga ingin mengabdikan perjuangannya untuk Indonesia. Soetrisno pun akhirnya terpilih dalam kongres sebagai Ketua umum PAN periode 2005-2010. Ia menegaskan partai modern memerlukan kerja nyata yang sistematis yang mampu memahami secara detail kebutuhan masyarakat Indonesia.

Setelah tak jadi ketua Umum PAN, ia kembali aktif di dunia sosial dan bisnisnya. Namun, lima tahun kemudian, ia diminta lagi aktif di PAN. Pada 2 Maret 2015 di Kongres IV PAN di Hotel Westin, Nusa Dua, Bali, ia terpilih secara aklamasi menjadi Ketua Majelis Pertimbangan (MPP) PAN. Sementara ketua umum barunya Zulkifli Hasan menggantikan Hatta Rajasa.

Beberapa bulan menjabat ketua MPP PAN, pada tahun 2016, ia kemudian diminta Presiden Joko Widodo menjadi Ketua ketua Komite Ekonomi dan Industri Nasional (KEIN). Ia ditunjuk menjadi ketua KEIN karena pengalamannya di dunia usaha agar dapat mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia. (*)

KELUARGA
Istri            : Anita Rosana Dewi
Anak          : Meisa Prasati
                    Layaliya Nadia Putri
                    Marisara Putri
                    Muhammad Izzam

PENDIDIKAN
Sekolah Dasar, Pekalongan, 1969
Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama, Pekalongan, 1972
Sekolah Lanjutan Tingkat Atas, Pekalongan, 1975
S1, Fakultas Ekonomi Universitas Trisakti, Jakarta, (tidak tamat)
S1, Fakultas Ekonomi Universitas Pekalongan (Unika), Pekalongan

KARIER
Pengusaha Batik 1976-1980
Vice President Direktor Ika Muda Grup
Presiden Direktur Grup Sabira
Ketua Umum DPP PAN 2005-2010
Ketua Majelis Pertimbangan PAN 2015
Ketua Komite Ekonomi dan Industri Nasional (KEIN) 2016-2019



Berita Terkait
PAN Dukung Prabowo Maju Pilpres 2029, Begini Kata Gerindra

PAN Dukung Prabowo Maju Pilpres 2029, Begini Kata Gerindra

Politik

23 April 2025
Didukung PAN Maju Capres 2029, Prabowo: Nantilah Itu, Kita Kerja Dulu Buat Rakyat

Didukung PAN Maju Capres 2029, Prabowo: Nantilah Itu, Kita Kerja Dulu Buat Rakyat

Politik

22 April 2025
Dukung Prabowo Maju Pilpres 2029, Zulhas: PAN dan Gerindra Ini Sekutu Sejati

Dukung Prabowo Maju Pilpres 2029, Zulhas: PAN dan Gerindra Ini Sekutu Sejati

Politik

21 April 2025
Zulhas Umumkan Struktur Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ini Daftarnya

Zulhas Umumkan Struktur Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ini Daftarnya

Politik

20 April 2025
Aksi Indonesia Gelap, Zulhas: Kita Buktikan dengan Kerja Nyata

Aksi Indonesia Gelap, Zulhas: Kita Buktikan dengan Kerja Nyata

Politik

20 April 2025
Zulhas Persilakan Kadernya Maju Jadi Cawapres, Asalkan PAN Masuk 4 Besar di Pileg 2029

Zulhas Persilakan Kadernya Maju Jadi Cawapres, Asalkan PAN Masuk 4 Besar di Pileg 2029

Politik

20 April 2025
Pamer 10 Tahun Bersahabat, Amien Rais Ingin Prabowo Jangan Lagi Ucapkan ‘Ndasmu’!

Pamer 10 Tahun Bersahabat, Amien Rais Ingin Prabowo Jangan Lagi Ucapkan ‘Ndasmu’!

Politik

13 April 2025
UU TNI Digugat ke MK, Zulhas: Kita Negara Demokrasi, Silakan Saja

UU TNI Digugat ke MK, Zulhas: Kita Negara Demokrasi, Silakan Saja

Nasional

24 Maret 2025
PAN Perintahkan DPW dan DPD Segera Gelar Muswil dan Musda

PAN Perintahkan DPW dan DPD Segera Gelar Muswil dan Musda

Politik

6 Maret 2025
Zulhas soal #KaburAjaDulu: Itu Bentuk Cinta Terhadap Negara

Zulhas soal #KaburAjaDulu: Itu Bentuk Cinta Terhadap Negara

Nasional

23 Februari 2025
Zulhas Beri Selamat ke Prabowo Usai Didukung Jadi Capres 2029

Zulhas Beri Selamat ke Prabowo Usai Didukung Jadi Capres 2029

Politik

14 Februari 2025
MK Beri Kesempatan Partai Usung Capres Sendiri tapi PAN Anggap Prabowo Masih yang Terbaik

MK Beri Kesempatan Partai Usung Capres Sendiri tapi PAN Anggap Prabowo Masih yang Terbaik

Politik

3 Januari 2025
PAN Sebut Penghapusan Presidential Threshold 20 Persen Sejalan Perjuangan Partainya

PAN Sebut Penghapusan Presidential Threshold 20 Persen Sejalan Perjuangan Partainya

Politik

2 Januari 2025
Prabowo Hapus Utang UMKM hingga Naikkan UMP, PAN: Bukti Kebijakan Pro-Rakyat

Prabowo Hapus Utang UMKM hingga Naikkan UMP, PAN: Bukti Kebijakan Pro-Rakyat

Politik

30 Desember 2024
Beri Kesempatan Presiden Prabowo Subianto, Kata Politisi PAN

Beri Kesempatan Presiden Prabowo Subianto, Kata Politisi PAN

Politik

29 Desember 2024
Zulhas Ingatkan 9 Kader PAN di Kabinet Prabowo Fokus Wujudkan Swasembada Pangan

Zulhas Ingatkan 9 Kader PAN di Kabinet Prabowo Fokus Wujudkan Swasembada Pangan

Politik

20 Desember 2024
Zulhas Umumkan 3 Menteri Prabowo Gabung PAN: Menteri KKP Waketum, Mendag-Menhub Ketua DPP

Zulhas Umumkan 3 Menteri Prabowo Gabung PAN: Menteri KKP Waketum, Mendag-Menhub Ketua DPP

Politik

20 Desember 2024
Prabowo Usul Kepala Daerah Dipilih DPRD, PAN: Sedang Dibahas Internal Parpol

Prabowo Usul Kepala Daerah Dipilih DPRD, PAN: Sedang Dibahas Internal Parpol

Politik

13 Desember 2024
PAN Sudah Welcome Untuk Jokowi dan Keluarganya Bergabung

PAN Sudah Welcome Untuk Jokowi dan Keluarganya Bergabung

Politik

13 Desember 2024
PAN Siapkan Karpet Biru Buat Jokowi: 1.000 Persen Kalau Mau Masuk Diterima

PAN Siapkan Karpet Biru Buat Jokowi: 1.000 Persen Kalau Mau Masuk Diterima

Politik

5 Desember 2024
Share :